Selasa, 08 April 2014

Tuhan maha tahu,tapi Ia menunggu ( Leo Tolstoy)

September 30, 2009
Mengutip sebuah judul cerpen tolstoy : Tuhan maha tahu tapi ia menunggu
seperti halnya keyakinan ku bahwa Allah sangat tahu apa yang terbaik bagi diriku..

Duduk di antrian pasien di sebuah klinik dokter spesialais kandungan,mengulang kembali perjuangan yang pernah ku lakukan beberapa tahun silam..melihat kajaiban Allah dengan membesarnya perut seorang ibu,serta keajaiban tawa dan senyum anakanak yang tak bisa membuat kita berpaling dari mereka...

Berada di tengah-tengah wanita beruntung yang dianugrahi Allah sebuah proses kehidupan benama : kehamilan membuat ku takjub..lalu aku melihat pada diriku mengapa hal itu belum diberikan kepadaku...??

Ya, ternyata semua hal yang telah kulewati,penyakit dan hikmah yang kuterima adalah sebuah pertanda yang diberikan Allah untuk menuntunku ke tempat yang lebih baik...dan itu selalu !
begitu pun hari ini,Ia belum memberikan itu agar aku segera mencari tanda karena Tuhan Maha Tahu,tapi Ia menunggu untuk memberikannya padaku...

Ia menunggu memberikannya untuk memberi ruang dalam hatiku agar semakinn kuat cinta dan keyakinku padaNya..
Ia menunggu memberikannya untuk memambah kerinduaan ku pada Nya....
Ia menunggu memberikannya untuk mejaga ku dari kekufuran...
Ia menunggu memberikannya untuk mensyukuri apa yang ku punya...
Ia menunggu memberikannya untuk aku sadari bahwa Ia maha Tahu atas segala yang terbaik untuk ku....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar